Kamis, 26 Januari 2012

Aku Dan Dia

Sebagian orang beranggapan bahwa mantan pacar adalah musuh masa depan. Ga bisa jadi teman baik apalagi sahabat. Please deh, stop berpikiran begitu. Udah ga jaman lagi musuhan sama mantan pacar. manas-manasin mantan dengan jalan dengan pasangan yang baru bukanlah hal yang pantas untuk dilakukan. Mungkin putus dengan cara baik-baik adalah kemungkinan kecil bisa terjadi. Kalo ga kita berarti dia yang marah-marah ga terima. Tapi setelah kemarahan berakhir, coba deh berusaha kembali menjalin hubungan silaturahmi sebagai teman, ga ada salahnya dicoba. Bukan ga mungkin dia akan maafin kita atau sebaliknya kita yang dengan lapang dada memaafkan dia.

Sama halnya yang terjadi denganku. Aku dengan Mr. X kini menjalin hubungan persahabatan dengan baik. Saling support selayaknya seorang sahabat. Jauh sebelum kami bersepakat untuk berpacaran, aku dan dia memang berteman. Aku dan dia bertemu dalam kelas yang sama selama 3 tahun di masa SMA dulu. Keputusan berpacaran justru terjadi setelah kita ga lagi dalam satu sekolah. Sayangnya hubungan kita pun singkat sesingkat pertemuan kita pada masa pacaran karena memang menjalin hubungan jarak jauh.



Dulu ya dulu, sekarang kami telah berteman baik. Saling menanyakan kabar dan kegiatan serta pasangan masing-masing. Komunikasi memang ga se-intens dulu tapi ini udah cukup kok, kan yang penting semuanya masih baik-baik aja. Ga ada kemarahan apalagi dendam. Aku tau kita ga akan kembali seperti dulu, ibarat tali jika udah putus meskipun bisa disambung kembali tapi ga akan pernah bisa sempurna.

Jumat, 20 Januari 2012

Download Ost. 49 Days

Hari ini adalah tepat episode terakhir 49 Days di Indosiar. Sesuai janjiku pada postingan sebelumnya, kali ini aku mau ngasih link buat kamu yang suka original sountrack 49 Days. Lagunya melow-melow banget lho. Tiap lagu juga punya memori tersendiri. Ada juga satu judul yang dinyanyikan oleh si ganteng Scheduler (Jung il woo). 


Ya udah deh ga usah kebanyakan basa - basi. Yuk langsung download lagunya, klik disini

Dan yang mau tau postingan kemaren tentang sinopsis 49 Days kamu bisa klik disini.
Oke, makasih udah nengok blog ini dan semoga lagu yang kamu cari ada di playlist di atas. ^-^

Sabtu, 14 Januari 2012

Sinopsis 49 Days


Ada yang lagi ngikutin serial drama 49 Days ga di Indosiar yang mulai tayang Desember 2011 kemaren? Aku nonton serial itu udah lama jauh sebelum tayang di Indosiar. Biasanya aku akan ngerasa bahwa film ini bagus ketika memasuki episode ke 2 atau ke 3 tapi beda dengan 49 Days, pada episode pertama dipertengahan film aku udah mulai suka dan ngerasa bahwa serial ini beda dengan serial yang udah ada. Pemeran antagonis dalam serial ini juga ga diduga sama sekali dan ceritanya pun lebih kompleks. Kisah cinta Scheduler pun ga kalah seru dan bikin terharu. Berikut adalah sekilas tentang sinopsis 49 Days :

Lee Yo Won as Song Yi Kyung
Jo Hyun Jae as Han Kang


Bae Soo Bin as Kang Min Ho
Nam Gyu Ri as Shin Ji Hyun
Jung Il Woo as scheduler / Song Yi Soo
Seo Ji Hye as Shin In Jung

Episode pertama di awali dengan pertunangan antara Shin Ji Hyun (Nam Gyu Ri) dengan Kang Min Ho (Bae So Bin) kekasih yang sangat ia cintai. Shin Ji Hyun adalah seorang gadis kaya yang mempunyai kehidupan yang sempurna, seorang anak tunggal yang sangat dicintai orangtuanya dan sahabat-sahabat yang selalu setia mendampinginya.